Paket internet smartfren telah memiliki banyak pengguna yang tesebar di beberapa daerah. Paket internet yang satu ini menjadi salah satu paket favorit para pelanggan. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan pembelian modem smartfren yang meningkat dari tahun ke tahun. Dengan meningkatnya pembelian modem dari tahun ke tahun, otomatis pengguna paket internet smartfren juga mengalami peningkatan yang sangat pesat. Hal yang tak mengherankan terjadi selama ini dimana internet sangat dibutuhkan oleh setiap orang entah itu untuk melakukan pekerjaannya atau hanya sekedar mengakses situs jejaring sosial. Kini setiap orang membutuhkan internet, karena zaman telah berkembang ke arah teknologi digital. Oleh sebab itu penggunaan internet kini semakin lama semakin berkembang pesat.
Para pengguna internet kini sebenarnya disuguhi oleh berbagai macam paket internet yang berasal dari berbagai provider telepon seluler yang menawarkan produknya dengan berbagai macam keunggulan. Setiap operator seluler menyediakan paket internet dengan keistimewaan tersendiri yang berbeda satu sama lain. Dengan berbagai macam perbedaan tersebut, para pengguna internet dapat memilih produk yang mana yang benar – benar cocok untuk mereka gunakan. Kecenderungan dari para pengguna internet memilih paket internet dengan tarif yang murah lantaran minimnya budget yang mereka miliki ataupun upaya mereka dalam melakukan penghematan biaya internet. Jika dinilai dari sisi ekonomisnya, paket internet smartfren memang sangat ekonomis di kalangan para penggunanya. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya pengguna smartfren dari tahun ke tahun yang meningkat seiring berjalannya waktu. Para pengguna juga berpendapat bahwa produk smartfren merupakan paket yang ekonomis.
Adapun beberapa paket internet yang merupakan produk dari smartfren dibedakan menjadi 2 kategori, yaitu kategori pra bayar dan kategori pasca bayar. Untuk kategori pra bayar terdapat 3 jenis paket internet antara lain paket regular, paket premium, dan paket Xtra premium. Sedangkan untuk kategori pasca bayar, juga terdapat 3 jenis paket, antara lain paket super pro, super advance dan super basic.
Untuk paket yang termasuk dalam kategori pra bayar, kecepatan download tertinggi dimiliki oleh paket Xtra Premium yakni mencapai 3,1 Mbps dan upload mencapai 1,8 Mbps. Untuk paket premium ada yang menggunakan tarif harian dan ada pula yang menggunakan tarif bulanan. Untuk tarif bulanan paket regular sebesar Rp 49.000 dengan kuota sebesar 2 GB. Sementara paket premium memiliki tarif harian sebesar Rp 7500 dengan kuota 300 MB dan tarif bulanan sebesar Rp 99.000 dengan kuota 6 GB. Sedangkan tarif bulanan untuk paket Xtra Premium sebesar Rp 199.000 dengan kuota 15 GB.
Untuk paket yang termasuk dalam kategori pasca bayar, paket Super Pro memiliki kuota 1 GB per hari dengan tarif sebesar Rp 275.000. sedangkan untuk paket Super Advance memiliki kuota 500 MB dengan tarif sebesar Rp 150.000. lain pula dengan Super Basic yang memiliki kuota 500 MB dengan tarif sebesar Rp 99.000. Paket tersebut dapat dibeli langsung dari modem Smartfren maupun melalui SMS.